Kondisi yang Mengharuskan Bayar Biaya Operasi Ganti Bonggol Pinggul

Operasi ganti bonggol paha adalah salah satu operasi yang harus anda lakukan, jika anda telah terdiagnosa mengalami nyeri pada pinggul yang sangat parah. Salah satunya adalah patah tulang pinggul, patah tulang pinggul adalah kondisi ketika tulang di sendi pinggul menjadi retak atau patah.

Apa saja kondisi yang mengharuskan bayar biaya operasi ganti bonggol pinggul?

Terdapat beberapa kondisi yang mengharuskan Anda bayar biaya operasi ganti bonggol pinggul. Sebab, pinggul sendiri adalah persendian yang menghubungkan tulang paha dengan tulang panggul. Adapun sendi yang satu ini mempunyai peranan penting dalam mengendalikan gerak tubuh manusia.

Apabila pinggul yang anda miliki mengalami patah tulang, maka anda harus mengetahui cara tepat untuk mengobatinya. Patah tulang pinggul adalah patah tulang paha bagian atas, karena ketika tulang pinggul retak atau patah, maka fungsi tungkai akan terganggu dan menghambat aktivitas sehari-hari.

Terdapat beberapa kondisi yang mengharuskan anda membayar biaya operasi ganti bonggol pinggul. Beberapa kondisi tersebut adalah kondisi yang disebabkan oleh cedera yang sangat berat, atau cedera ringan serta cedera yang terjadi secara spontan.

Penurunan Kepadatan Tulang Hingga Retak

Salah satu kondisi yang mengharuskan bayar biaya operasi adalah penurunan kepadatan, sehingga membuat tulang tersebut menjadi retak dan patah. Patah tulang pinggul rentan sekali dialami oleh orang dengan usia 65 tahun keatas atau orang lanjut usia.

Orang lanjut usia akan mengalami penurunan kepada tanah kekuatan tulang, sehingga sangat rentan mengalami patah tulang. Lanjut usia juga bisa mengalami gangguan penglihatan sehingga masalah keseimbangan tubuhnya terganggu. Itulah yang membuat lansia rentan jatuh dan mengalami cedera, sehingga bisa menyebabkan patah tulang pinggul.

Adapun penurunan kepadatan tulang hingga retak ini juga bisa dialami oleh mereka yang menderita penyakit tertentu. Salah satu penyakit yang dialami oleh beberapa orang adalah osteoporosis dan hipertiroidisme. Penyakit-penyakit tersebut bisa menyebabkan kepadatan tulang menurun, sehingga tulang rentan sekali patah.

Hormon Estrogen Menurun

Operasi ganti bonggol pinggul atau ganti bonggol paha adalah salah satu operasi yang bisa dilakukan apabila pinggul tersebut patah atau retak. Keadaan tulang yang retak atau rusak bisa disebabkan oleh penurunan hormon estrogen. Penurunan hormon estrogen biasanya terjadi di dalam tubuh wanita, terlebih ketika wanita memasuki masa menopause.

Para wanita yang memasuki masa menopause biasanya lebih cepat kehilangan kepadatan tulang. Kondisi yang satu ini menyebabkan wanita lebih rentan mengalami patah tulang pinggul jika dibandingkan dengan pria. Jadi, para wanita memang harus menjaga kesehatan tubuhnya jika tidak ingin mengalami keadaan patah tulang.

Obesitas

Seperti yang telah kita ketahui bersama, bahwa obesitas adalah salah satu kondisi yang mengundang banyak sekali penyakit. Salah satunya adalah kerapuhan tulang, orang yang menderita obesitas mudah mengalami patah tulang pinggul akibat tekanan dari berat tubuh di area pinggul.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *